Hari Kedua Masuk Sekolah, Toko ATK di Parepare Ramai Pengunjung

by -29 Views
Toko 1001 yang berada di Jalan Baso dg Patompo Kota Parepare ramai dikunjungi orang tua siswa, memasuki hari kedua tahun ajaran baru.

PAREPARE, Investigasinews.id — Memasuki hari kedua tahun ajaran baru, sejumlah toko perlengkapan sekolah atau alat tulis kantor (ATK) di Kota Parepare ramai dikunjungi.

Salah satunya, toko 1001 yang menjual kebutuhan sekolah sudah mulai ramai didatangi orang tua siswa yang ingin membeli kebutuhan sekolah anaknya (peserta didik).

“Saya beli buku karena masih kurang bukunya anakku,” ucap Erika, Selasa (12/7/2022).

Ibu orang tua siswa tersebut terlihat menemani anaknya untuk membeli buku dengan pembungkus warna-warni.

Erika juga menyebutkan terlalu padat dan harus rela berdesakan untungnya banyak pegawai di toko tersebut untuk tidak lama antri saat membayar.

“Terlalu lama antrenya karena banyak melayani namun cukup padat karena banyak juga cari seperti buku dan pembungkus warna-warni,” kata Erika.

Pengunjung lainnya, Abdi mengaku ke toko perlengkapan sekolah untuk memenuhi kebutuhan kedua anaknya yang berada di bangku SD kelas 4 dan kelas 6.

“Tadi beli pelayanan sekolah anak-anak. beli buku, pembungkus buku, dan lainnya,” ungkap Abdi. (Invest1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *