Geladi Pengamanan dan Pengawalan di Stadion GBH Parepare Jelang Laga PSM vs Bali United

by -29 Views
Polres dan Brimob Parepare geladi Pengamanan dan pengawalan di Stadion GBH Parepare, Sabtu (23/7/22). (Dok.istimewa).

PAREPARE, Investigasinews.id — Menjelang laga kandang perdana PSM Makassar di Stadion Gelora BJ Habibie Kota Parepare, Polres Parepare bersama Batalyon B Brimob Polda Sulsel menggelar geladi pengamanan, Sabtu (23/7/2022).

Geladi tersebut dilakukan menjelang laga pekan kedua Liga 1 Indonesia antara PSM Makassar versus Bali United yang akan dihelat Jumat (29/7/2022) mendatang.

Tak hanya melakukan pengamanan di area Stadion GBH, namun juga melakukan geladi pemgawalan kedua klub selama di Parepare.

Geladi pengawalan dan pengamanan dipimpin langsung Kapolres Parepare AKBP Andiko Wicaksono didampingi Wakapolres Kompol Sugeng Suprijanto.

Kapolres Parepare AKBP Andiko Wicaksono mengatakan geladi pengamanan juga geladi pengawalan kedua klub PSM dengan Bali United

“Di lokasi juga tadi kami bersama Batalyon B Pelopor Brimob Polda Sulsel melaksanakan latihan anti huru hara,” jelas AKBP Andiko.

AKBP Andiko Wicaksono juga meyebutkan mengecek langsung jalur keluar dari Stadion GBH yang akan dilewati suporter dan penonton.

“Kami juga tadi meninjau jalur yang akan dilewati oleh para suporter dan penonton yang akan keluar melalui Jalan Geloran Mandiri kemudian menuju Jalan Jenderal Muhammad Yusuf kemudian belok kiri menuju ke Terminal Lumpue lalu keluar menuju Jalan Bau Massepe,” sebutnya.

Dia juga mengatakan jalur yang akan dilalui suporter dengan penonton agar tidak terjadinya penumpukan kendaraan di jemaran Sumpang Minangae.

“Jalur ini dilalui agar tidak terjadi penumpukan kendaraan di Jembatan Sumpang Minangae,” pungkas AKBP Andiko Wicaksono.

Diketahui sebelumnya, status Stadion Gelora BJ Habibie jadi markas PSM Makassar masih diberikan waktu hingga tanggal 25 Juli 2022, untuk perampungan pembenahan dan memenuhi catatan hasil inspeksi PT LIB. (Invest1)