Tim CallNak Dinas PKP Parepare Antisipasi Penyakit Ternak Pasca Banjir

by -21 Views

PAREPARE, Investigasinews.id — Tim CallNak Bidang Peternakan Dinas Pertanian Kelautan dan Perikanan (PKP) Kota Parepare turun melakukan pemantauan kondisi ternak milik masyarakat pasca banjir menerjang Parepare, Sabtu, (19/11/22).

Bukan hanya beberapa peternak unggas yang merasakan dampak dari banjir sehari sebelumnya, tapi juga beberapa peternak sapi.

H Jalil, peternak ayam petelur di Panroko, Jalan Bambu Runcing Parepare, harus kehilangan sekitar seratusan ekor ayam petelurnya karena terbawa arus banjir serta puluhan karung pakan rusak akibat terendam banjir. Pun demikian halnya seorang peternak sapi yang tidak ingin disebut namanya harus merelakan sapinya yang mati karena terkena sapuan banjir di sekitar kandangnya.

Tim CallNak Bidang Peternakan Dinas PKP yang dipimpin Plt Kabid Peternakan, Rian Bagus Adam turun ke lokasi peternakan tersebut sebagai bentuk antisipasi agar ternak yang terselamatkan dapat terjaga dari penyakit yang timbul pasca banjir.

“Kami beserta Tim CallNak Peternakan turun untuk mendata dampak kerugian yang ditimbulkan banjir yang dialami oleh peternak serta melihat kondisi ternak-ternak mereka jangan sampai ada dampak timbulnya penyakit ternak pasca banjir,” ungkap Rian yang juga Ketua Tim CallNak Dinas PKP. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *