Hari Kesepuluh, Safari Silaturahmi Kapolres Parepare Bersama Partai Ummat

by -25 Views
Safari Silaturahmi Kapolres Parepare di Sekretariat Partai Ummat Parepare. (Dok. Istimewa)

PAREPARE, Investigasinews.id — Kapolres Parepare AKBP Andiko Wicaksono melanjutkan safari Silaturahmi bersama partai politik di Kota Parepare.

Hari kesepuluh, Kapolres beserta jajaran melakukan kunjungan di Kantor DPD Partai Ummat Perumahan Mutiara Salemba Jalan Jenderal Muhammad Yusuf Kelurahan Galung Malaoang Kecamatan Bacukiki Kota Parepare, Rabu (22/2/23).

Turut mendampingi Kapolres, Kabag OPS Kompol Burhanuddin, Kapolsek Ujung, Kompol M Anwar, Kasat intelkam, Itu M Adam Sjam, Kapolsek Bacukiki AKP Hariyullah, Waka Polsek Soreang Iptu Arwan, Kapolsek KPN Iptu Sukri Abdullah, dan Kapolsubsektor Bacukiki Barat, Itu Jumanto.

Pada kunjungannya, Kapolres beserta jajaran disambut baik oleh Ketua DPD Partai Ummat Parepare, Hisbullah, Tajuddin Salisa Sekretaris, Anggota DPD Partai Ummat, Sri, beserta pengurus partai Ummat Parepare.

Kapolres Parepare AKBP Andiko Wicaksono mengatakan, kunjungan ini merupakan kunjungan pada hari kesepuluh.

Ini, kata Andiko adalah perintah langsung dari Mabes Polri dengan tujuan Safari Silaturahmi dan Menyosialisasikan pelayanan kepolisian terkait administrasi dalam hal perizinan dan persyaratan lainnya menjelang Pemilu 2024.

“Perizinan atau administrasi dari masing-masing calon mulai dari SKCK dan kelengkapan lainnya dapat terpenuhi dengan cepat,” ungkap Andiko.

Andiko berharap kepada parpol di Parepare supaya bersama-sama mengkampanyekan agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat sehingga pesta demokrasi dapat berjalan aman dan lancar serta Kondusif Khususnya di kota Parepare.

“Serta kita Membuka ruang komunikasi, sehingga dalam giat atau pengurusan administrasi yang berkaitan dengan Kepolisian, nantinya dapat berjalan dengan baik. Ini juga salah satu perwujudan Polri yaitu melakukan pengawalan, pengamanan terkait Pemilu tahun 2024,” beber Andiko.

Sementara, Ketua DPD Partai Ummat, Hisbullah berharap agar ke depannya Partai Ummat bisa bersinergi dengan berbagai pihak, termasuk Polres Parepare.

“Semoga partai kami bisa dicintai oleh masyarakat Kota Parepare. Kami siap menerima arahan-arahan dan petunjuk dari bapak kapolres Parepare,” harap Hisbullah. (Invest1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *