PAREPARE, Investigasinews.id — Manajemen RSUD Andi Makkasau Parepare melaksanakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-78 tahun. Kamis 17 Agustus 2023.
Upacara berlangsung di halaman rumah sakit. Direktur RSUD Andi Makkasau, Renny Anggraeni Sari bertindak sebagai inspektur upacara.
Termasuk beberapa pelayanan di rumah sakit terakreditasi Paripurna tersebut tetap berjalan meski hari libur nasional.
“Karena ini tanggal merah maka layanan untuk rawat jalan ditutup, namun rawat inap dan layanan IGD serta operasi tetap terbuka 24 jam. Kami tetap standby,” ungkapnya.
Diketahui, manajemen RSUD Andi Makkasau Kota Parepare juga akan melaksanakan sejumlah lomba dalam rangka peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun. (*)